Dalam rangka perlindungan terhadap jemaah Haji agar dapat melaksanakan ibadahnya sesuai dengan ketentuan Syariat Islam, perlu dilakukan pembinaan dan pelayanan kesehatan calon jemaah haji sejak dini. Hal ini dilakukan untuk mewujudkan istithaah (kemampuan) kesehatan jemaah haji. Kegiatan ini dilakukan karena kesehatan merupakan satu dari tiga syarat istithaah dalam melaksanakan ibadah haji, yaitu pengetahuan, ekonomi, dan kesehatan.
Jemaah haji Provinsi Maluku akan mulai masuk asrama haji pada 30 Mei 2024. Kementerian Kesehatan akan terlibat dalam sistem layanan satu atap, One Stop Service (OSS) dalam menyambut kedatangan jemaah di asrama haji Waiheru embarkasi antara Provinsi Maluku.
Petunjuk pelaksanaan layanan satu atap ini diatur dalam Keputusan Dirjen Penyelenggaraaan Haji darun Umrah No 185 tahun 2023. Layanan ini akan diberikan kepada jemaah baik di asrama haji embarkasi maupun asrama haji antara, baik pada masa keberangkatan maupun masa pemulangan.
Kepala BKK Kelas I Ambon menjelaskan ada dua besaran pelayanan yang akan diterima jemaah pada fase keberangkatan, yaitu layanan Pemeriksaan Kesehatan dan layanan pemberian perbekalan dan obat.


“hari ini selasa 14 mei 2024, BKK Kelas I Ambon melaksanakan simulasi layanan satu atap dalam rangka pemeriksaan kesehatan haji embarkasi antara Provinsi Maluku dalam dua layanan penting, keduanya kita atur dalam layanan satu atap. Agar jemaah tidak kelelahan, layanan dari beberapa unit terkait dilakukan pada satu lokasi dan dikoordinir secara terpadu, mulai registrasi calon jemaah haji, pemeriksaan akhir kesehatan, pemberian sertifikat laik terbang, penyerahan obat/perbekalan, serta layanan lainnya,” terang Agung ardyanto, di Asrama haji Waiheru Ambon, Selasa (14/5/2025).
“simulasi layanan ini hanya diberikan pada jemaah haji reguler yang sudah memiliki lembar Surat Panggilan Masuk Asrama atau SPMA dengan melibatkan tenaga perbantuan dari Dinas Kesehatan Provinsi, Dinas Kesehatan Kota Ambon, Rumah Sakit Rujukan, Rumah Sakit Daerah, BLKM Ambon, Poltekkes Ambon” sambungnya.
tahun provinsi maluku memberangkatkan jumlah calon haji asal embarkasi antara Provinsi maluku sebanyak 1000 jemaah haji yang berasal dari berbagai kabupaten dan kota diwilayah Provinsi Maluku.

By Izal R

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Slot Gacor